PPK Karangpawitan Akan Laksanakan Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil Pemungutan Suara Pemilu 2024

oleh -419 Dilihat
oleh
banner 468x60

Garut – Pembukaan rapat pleno untuk rekapitulasi hasil pemungutan suara Pemilu 2024 tingkat PPK Kecamatan Karangpawitan akan diselenggarakan pada hari Selasa 20 Februari 2024 di Gedung Dakwah Kecamatan Karangpawitan.

Rapat pleno yang akan diselenggarakan digedung Dakwah Kecamatan Karangpawitan yang berlokasi di Desa Sindanggalih tepatnya depan Kantor Kecamatan Karangpawitan ikut mengundang para saksi dari Capres, Parpol dan Caleg.

banner 336x280

Menurut keterangan dari Kamaludin yang merupakan Ketua PPK Kecamatan Karangpawitan mengatakan bahwa dalam rapat pleno besok lusa para saksi diharapkan bisa hadir, dan mengenai undangan resminya akan kami kirim hari ini, dan apabila ada saksi yang belum menerima undangan resmi bisa langsung datang hari ini kekantor sekretariat PPK Karangpawitan di kantor Kecamatan Karangpawitan.

“Dalam rapat pleno esok hari, kami dari PPK Kecamatan Karangpawitan turut mengundang Forkopimcam Karangpawitan, Panwaslu Kecamatan Karangpawitan, PPS dan saksi dari Para Peserta Pemilu 2024 serta tamu undangan lainnya,” ucapnya. Minggu (18-02-2024)

Mengingat akan pentingnya rapat pleno ini, Ketua PPK Karangpawitan berharap semua undangan bisa hadir dalam rapat pleno esok lusa dan rapat pleno pun bisa berjalan lancar sesuai apa yang kita harapkan bersama. (Abo) ()

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.