Pemerintah Desa Sindangpalay Laksanakan Tradisi “Kuramasan” Menyambut Bulan Suci Ramadhan

oleh -392 Dilihat
oleh
banner 468x60

Garut – Jumat, 08 Maret 2024. Dalam menghadapi bulan suci Ramadhan 2024, pemerintah Desa Sindangpalay, Kecamatan Karangpawitan, Kabupaten Garut laksanakan tradisi “Kuramasan”.

Menurut keterangan Kades Sindangpalay, Wawan Kuramasan sendiri mempunyai arti membersihkan diri, jadi bukan hanya membersihkan diri dengan cara mandi besar saja tetapi membersihkan diri dari segala khilaf dan dosa.

banner 336x280

“Jadi pengertian Kuramasan diwilayah kami khususnya di Desa Sindangpalay itu selain membersihkan diri atau tubuh dengan cara mandi besar tetapi ada juga yang lebih penting yaitu membersihkan hati, ada dua hal yang dilaksanakan dalam membersihkan hati yaitu secara Hablum Minallah dengan meminta pengampunan dosa kepada Allah SWT dan secara Hablum Minannas dengan cara meminta maaf secara langsung ke orang-orang yang mungkin pernah kita dzolimi,” terangnya.

Acara Kuramasan yang dilaksanakan diaula Desa Sindangpalay yaitu lebih ke Hablum Minannas dimana pemerintahan Desa, Kasi PMD Kecamatan Karangpawitan perwakilan dari Kecamatan Karangpawitan, Babinsa dan Bhabinkantibmas, para Kader, RT dan RW Serta para tokoh masyarakat berkumpul saling memaafkan.

Acara kuramasan di-Desa Sindangpalay ditutup dengan acara makan bersama yang mana berbagai jenis nasi liwet dan lauk pauk dari olahan hasil bumi sudah disediakan warga Desa Sindangpalay. (Abo) ()

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.